Salam Seru! Kali ini admin akan membahas salah satu agrowisata yang ada di Kabupaten Pangkep, kali ini admin bercerita tentang potensi wisata kabupaten yang berbatasan langsung dengan Maros karena waktu itu minggu pertama setelah tahun baru 2021 saya mendapat kunjungan dari teman sekolah yang pulang dari rantauan untuk menikmati libur akhir tahun.
Waktu itu teman saya bertanya "Adakah tempat wisata bagus di Maros dan Sekitarnya ? ", lalu saya merekomendasikan beberapa tempat, namun salah satu teman saya mengatakan "Jangan yang jalan kaki atau mendaki, tempat wisata yang pas parkir mobil langsung sampai !", berdasarkan percakapan itu saya pun mencari referensi untuk membawa mereka berwisata dimana parkir mobil, turun dari mobil langsung sampai di tujuan wisatanya alhasil terpilihlah Dengeng Highland menjadi destinasi yang sesuai dengan kriteria mereka tersebut.
Balon Udara Sebagai Icon Dengeng Highland Tondongkura |
Agrowisata Dengeng Highland terletak di Desa Tondongkura, Kecamatan Tondong Tallasa, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan, Indonesia merupakan salah satu agrowisata terbaru yang ada di Kabupaten Pangkep yang menawarkan pemandangan alam pegunungan yang hijau, alami dan segar.
Dengeng Highland merupakan lahan seluas lebih 1/2 hektar yang diolah menjadi agrowisata yang diatasnya dibangun beberapa fasilitas menarik seperti villa, tiga unit rumah kurcaci lengkap dengan dua kamar mandi (wc) dan spot foto berapa balon udara raksasa yang sangat instagramable.
Salah Satu Rumah Kurcaci di Dengeng Highland Tondongkura |
Dari lokasi dengeng highland pengunjung dapat menikmati pemandangan gunung dari ketinggian kurang lebih 900 mdpl, selain itu tampak di kejauhan beberapa spot air terjun yang ada di pangkep, kalo pengunjung jeli, kalian dapat melihat 9 spot air terjun yang nampak dari kejauhan, namun jangan salah air terjun itu hanya sebagian yang berada di wilayah administratif kabupaten pangkep, sisanya ada di daerah administratif kabupaten bone. Wajar saja sebab kecamatan tondong tallasa pangkep berbatasan langsung dengan kabupaten bone (hanya gunung yang membatasi).
Perjalanan kami ke tondongkura menghabiskan waktu kurang lebih 2 jam perjalanan menggunakan mobil yang terdiri dari perjalanan dari kabupaten maros ke kota kabupaten pangkep kurang lebih 1 jam perjalanan, selanjutnya dari pangkep kota sampai ke tondong tallasa (tongdongkura) memakan waktu pejalanan kurang lebih 45 menit ditambah dengan waktu singgah di warung dan tempat isi bensin botolan. Jika anda penasaran dan ingin mengukur jarak dan waktu tempuh anda, anda bisa mengklik link google maps ini https://goo.gl/maps/JZQ782GtD8Y3Tp9K7
Pemandangan Alam Hijau Dengan Landscape Model Tanam Terasering |
Setelah melewati perjalanan yang melelahkan sampailah kami di dengeng highland sesuai dengan informasi yang kami dapatkan dari beberapa pelancong yang pernah datang kesini, fasilitas dan pemandangan yang memanjakan betul ada disini. namun untuk mobil dan motor bisa sampai kesini tidak semudah itu ferguso, motor dan mobil bisa sampai kesini harus melewati beberapa rintangan seperti jalan berlubang yang sangat panjang, hingga jalan becek karena tanah merah. Saran saya sih jika anda pergi kesini sebaiknya menggunakan motor trail, atau mobil-mobil yang kuat dan sesuai medan.
Anda akan sangat menikmati pemandangan dan liburan ketempat ini karena bisa menghilangkan kejenuhan dari hiruk pikuk perkotaan yang anda rasakan. Sebelum pulang saya menyempatkan bertanya kepada AKAMSI (anak kampung sini) tentang rencana pengembangan wisata tondongkura ini. Rencana kedepan lokasi ini akan menyiapkan camping ground untuk penikmat sunrise dan sunset, selain itu lokasi ini juga akan menyiapkan jalur trail untuk para pecinta olahraga extrem motor trail dan yang paling hits untuk kedepannya agrowisata dengeng berupaya menyediakan arena flying fox terpanjang se Sulawesi Selatan dan arena outbound lainnya.
Keren bukan seluruh fasilitas pengembangan masa depan dari agrowisata dengeng highland semoga hal tersebut dapat mendongkrak minta pariwisata berkunjung ke kabupaten pangkep sehingga berdampak kepada Pendapatan Asli Daerah kabupaten pangkep. Amin.
Agrowisata Dengang Highland Tondongkura Kabupaten Pangkep |
Untuk saat ini dengeng highland dapat dikunjungi secara gratis (belum bayar) selama dalam tahap pengembangan, namun jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan dilokasi ini, jika tidak bisa membersihkan minimal jangan menambah kotoran di lokasi yang akan menjadi primadona di masa depan ini.
Demikian tulisan saya tentang salah satu agrowisata dengang highland yang terletak di kabupaten Pangkep ini, Terima kasih kepada teman saya dari Jalan-Jalan Seru pangkep yang bersedia meluangkan waktunya untuk mengantar saya sekaligus mengambil foto saya dilokasi ini.
Posting Komentar