Mengenal Model-Model Database - Belajar Basis Data 3, Setelah mengenal tentang level abstraksi yang ada di dalam basis data, selanjutnya kita akan diajak berkenal dengan model-model yang ada di database, dimana model-model ini menggambarkan hubungan dan batasan data dalam sebuah sistem basis data. Meskipun banyak model database yang ada namun ada 3 model yang paling umum yaitu Model Database Hirarki, Model Database Jaringan dan Model Database Relasi.
Model Database Hirarki (Hierarchical Database Model)
Model database hirarki atau biasa juga disebuta dengan database model pohon ini merupakan sebuah database yang hubungan antar simpulkan di gambarkan seperti struktur pohon (tree-structured) dan juga bisa di ibaratkan pola hubungan orang tua dan anak (parent - child). Pada ilustrasi pohon bagian paling atas disebut sebagai akar (root) sedangkan bagian paling bawah disebut sebagai daun (leaf). Sedangkan ilustrasi orang tua dan anak, pada bagian paling atas disebut sebagai orang tua, sedangkan yang berada dibawahnya disebut sebagai anak, dimana orang tua bisa mempunyai satu anak (one to one) atau mempunya beberapa anak (one to many). Tapi satu anak hanya boleh punya satu orang tua (one to one). Biasanya untuk menggambarkan ilustrasi atau simpul menggunakan bentuk kotak atau lingkaran.
Model Database Jaringan (Network Database Model)
Model database jaringan merupakan model yang dikembangkan dari model database hirarki, dimana beberapa kelemahan yang ada di model database hirarki yaitu ketidakmampuan dalam mengelola hubungan banyak ke banyak (many to many) telah diatasi dengan model database jaringan ini. Dalam model ini, data di representasikan sebagai gabungan record dan hubungan antar record di presentasikan sebagai pointer.
Maka dari itu database model jaringan mampu menyatakan hubungan satu ke satu (one to one) satu orang tua punya satu anak, satu ke banyak (one to many) satu orang tua punya beberapa anak,dan banyak ke banyak (many to many) beberapa anak punya beberap orang tua.
Model Database Relasi (Relational Database Model)
Model database relasi merupakan model yang paling banyak digunakan untuk saat ini, karena model ini merupakan model basis data yang paling sederhana, mudah digunakan dan memiliki kemampuan lengkap dalam pengaturan dan pengelolaan sebuah database. Database dalam model ini di susun dalam bentuk tabel dua dimensi yang terdiri dari baris (record) dan kolom (field), pertemuan antara baris dengan kolom disebut item data (data value), tabel-tabel yang ada dihubungkan (relationship) menggunakan field-field kunci (key field) sehingga meminimalkan resiko duplikasi data (data ganda).
Demikian sesi belajar dan berbagi ilmu tentang model model dalam sebuah database, semoga membantu memahami tentang pembelajaran basis data (database), jika ada hal-hal yang tidak dimengerti atau ingin ditanyakan silahkan tinggalkan pesan di kolom komentar yang ada dibawah postingan ini. Jangan lupa baca tulisan lain tentang Belajar Basis Data.
Posting Komentar